F Indonesia Sudah Desain Kapal Induk - VIP 4LIFE TRANSFER FACTOR

Indonesia Sudah Desain Kapal Induk

SEBUAH impian besar mampir dibenak putra-putri terbaik bangsa. Tentang harapan mereka untuk membuat dan memiliki sebuah kapal induk. Dan jika impian ini benar-benar terwujud, kapal induk ini nantinya akan menjadi yang  terbesar di dunia. Tak hanya itu saja, Indonesia dipastikan akan menjadi salah satu negara pertama di asia tenggara yang memiliki kapal induk.

Seperti apa wujud impian itu? Berikut informasinya, seperti dikutip dari berbagai sumber.
Kapal Republik Indonesia Induk Nusantara.

Dalam rancangannya, kapal induk ini nantinya akan di lengkapi dengan mesin/turbin uap bertenaga nuklir. Tenaga nuklir ini diperoleh dari reaktor nuklir yang berada pada kapal tersebut yang dihubungkan dengan turbin uap. Tenaga uap ini nantinya juga digunakan sebagai sumber tenaga listrik serta pengatur tekanan pada catapult kapal induk untuk meluncurkan pesawat.

Kapal induk sejenis (bertenaga nuklir) juga sudah digunakan pada armada Amerika Serikat. Dengan kode CVN (Carrier Vessel Nuclear), misalnya USS Ronald Reagan, USS Kitty Hawk, USS Enterprise, dsb.


Sebuah kapal induk kelas ini dapat mengangkut lebih dari 100 pesawat, 8000 tentara, dan lebih dari 9000 buah bom. Sebuah kapal induk dengan 70 pesawat militer dapat mengirimkan lebih dari 250 serangan sehari terhadap target di daerah pesisir, atau lebih jauh.

Type : Giant Double Deck- Nuclear Aircraft Carrier
Displacement : 400.000 Tons
Length : 600 m
Propulsion:
6 × Mini Nuclear Reactors
12 × Steam turbines
(800 MW)
Speed: 60+ knots


Dibutuhkan kemauan yang kuat untuk bisa mewujudkan impian besar itu. Mengingat ini merupakan rencana besar yang tidak bisa diwujudkan dalam waktu yang singkat. Dan seandainya ini benar-benar terjadi, maka kejayaan Indonesia di bidang maritim akan kembali diraih.

Sumber:

Defense Studies
Badan Penelitian dan Pengembangan Kementrian Pertahanan
PT. PAL Indonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Imune Revolution

Tentang Transfer Factor